DIES NATALIS UNU LAMPUNG KE – 8

Pada perayaan Hari Lahir yang ke – 8  ini, Universitas Nahdlatul Ulama Lampung menggelar berbagai macam rangkaian acara. Di antaranya Istighozah dan Khotmil Qur’an, Ziarah Kubur ke makam pendiri UNU Lampung serta tokoh NU lainnya, Lomba Volly dan juga Festival Haroh serta Mawalan.

Selain untuk merayakan Hari Lahir UNU Lampung yang bertepatan pada tanggal 17 Oktober, rangkaian acara tersebut juga sebagai peringatan Maulid Nabi SAW pada tanggal 8 Oktober, serta Hari Santri Nasional pada tanggal 22 Oktober.

Tema Dies Natalis UNU Lampung pada Tahun 2022 ini adalah “Meneguhkan Perjuangan dan Pengabdian untuk Mewujudkan Visi Misi UNU Lampung”.

Rangkaian acara Harlah UNU Lampung diawali dengan Istighozah, do’a Bersama serta Khotmil Qur’an.

Pada acara tersebut juga diselingi dengan pemotongan tumpeng secara simbolis  sebagai ceremonial peringatan Hari Lahir UNU Lampung yang ke- 8 Tahun.

Seiring dengan bertambahnya usia, Universitas Nahdlatul Ulama Lampung telah mengalami perubahan dan perkembangan yang sangat luar biasa. Segala proses yang telah UNU Lampung lalui adalah tak lepas dari jerih payah atau jasa para pendiri UNU Lampung yang telah gugur mendahului kita. Beliau adalah Alm. Dr. Nasir, M.Pd. (Rektor UNU Lampung periode sebelumnya) dan Almh. Dra. Hj. Muslihati, M.M.Pd.

Karena itulah pada momen peringatan Hari Lahir UNU Lampung pada tahun ini, kita harus senantiasa mendo’akan dengan cara berziarah ke tempat peristirahatan beliau sebagai bentuk penghormatan serta pengabdian Civitas Akademika UNU Lampung kepada Alm/Almh. (Rektor UNU Lampung, H. M. Miftahudin, S.Ag., M.Sy.)

Selain itu, Lomba Bola Voly juga turut digelar untuk menambah semarak Dies Natalis UNU Lampung kali ini. Peserta lomba bola voly adalah siswa/i tingkat tingkat SLTA/sederajat.

Pada acara pembukaan Festival Hadroh dan Mawalan, tamu undangan  dari beberapa tokoh masyarakat serta unsur pemerintahan juga turut menghadiri acara pembukaan tersebut.

 

Sebelum perlombaan dimulai, Rektor UNU Lampung H. M. Miftahudin, S.Ag., M.Sy. dengan didampingi oleh Dewan Juri serta beberapa unsur pemerintahan membuka acara tersebut dengan memukul Alat Hadroh secara simbolis tanda dibukanya Festival Hadroh tsersebut.

Berbagai macam perlombaan ini juga sebagai ajang silaturrahmi dan publikasi antara civitas akademika UNU Lampung dengan pihak eksternal (Masyarakat), sekaligus sebagai wadah UNU Lampung untuk mengekspresikan prestasi kinerja kepada khalayak, dan juga sebagai sarana syiar dalam bentuk perlombaan yang mengarah kepada religi, yakni Festival Hadroh dan Mawalan. Sebagaimana Hadroh dan Mawalan adalah suatu kesenian yang bernuansakan Islam, dan patut untuk terus dikembangpesatkan oleh generasi muda nahdiyin. Untuk itu, UNU Lampung memilih untuk menyelenggarakan Festival Hadroh serta Mawalan sebagai sarana Syiar, sehingganya seni tersebut dapat terus terekspos di Masyarakat khususnya Lampung Timur.

Tak hanya itu, Rektor UNU Lampung juga memberikan hadiah yang sangat fantastis kepada pemenang ataupun juara 1 lomba Mawalan, Yakni berupa beasiswa kuliah jenjang S1 bagi putra-putri nya yang ingin berkuliah di UNU Lampung. Hal itu juga bertujuan untuk memotivasi serta meningkatkan minat berpendidikan tinggi bagi masyarakat khususnya di Lampung Timur.  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *