
Rektor Universitas Nahdlatul Ulama Lampung (UNU Lampung) H.M. Miftahudin, S.Ag.,M.Sy. membuka kegiatan perlombaan dalam rangka memperingati Hari Lahir UNU Lampung ke-9 di Halaman Kampus yang beralamatkan di Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur (04/05/2023).
Ada empat cabang perlombaan yang diadakan yaitu Lomba Cepat Tepat (LCT), Lomba Hadroh, Lomba Pidato Bahasa Inggris serta Lomba Bola Voli Putra dan Putri tingkat SMA/SMK/MA/Ponpes dengan total peserta yang mengikuti sebanyak 597 dari semua cabang lomba yang digelar. Peserta lomba dari Lampung Timur, Lampung Tengah, Tulang Bawang dan Kota Metro.
Turut hadir dalam pembukaan Harlah yakni Sekretaris Daerah Lampung Timur, Ketua PCNU Lampung Timur, Forkopimcam Purbolinggo, Ketua BPP UNU Lampung, Dekan dan Wakil Dekan, dosen di Lingkungan UNU Lampung.
Pada kesempatan itu H. M. Miftahudin mengatakan peringatan Harlah ke 9 merupakan bentuk rasa syukur Civitas UNU Lampung karena di Usia yang ke 9 bisa eksis dan terus menunjukkan prestasi dan layanan terbaik bagi masyarakat.
“Satu kesyukuran kita bisa eksis sampai di usia 9 tahun, kita terus menunjukan prestasi dan memberikan layanan dan akan terus meningkatkan layanan terbaik bagi masyarakat untuk kemajuan kita bersama,”ungkapmya.
Selain itu untuk apresiasi kepada generasi muda berprestasi rektor UNU Lampung juga memberikan hadiah kepada para pemenang lomba yakni Beasiswa UKT 100% kepada juara 1, 75% untuk juara 2 dan 50% untuk juara 3 di luar uang pembinaan dan tropy.
“Selain uang pembinaan dan trophy pemenang lomba juga akan kami berikan beasiswa UKT hingga 100% untuk kuliah di UNU Lampung, dan penghaargaan ini berlaku sampai lulus” tambahnya
Bertepatan dengan Gebyar Harlah ke 9, UNU Lampung juga Launching UNUMart yang juga merupakan Laboratorium Fakultas Ekonomi dan Bisnis. UNUMart merupakan representasi praktik bagi Program Studi Kewirausahaan dan Manajemen Retail.